Polres Landak _ Jawatimurnews.com
Kuala Behe ~ Sambangi dan mengajak berdialog dengan masyarakat merupakan salah satu anggota Polsek Kuala Behe yakni Kanit Samapta Aipda Heriyanto bersama Brigpol Djoko puji Santoso mendekatkan diri dengan penjual cilok supaya berhati hati pada saat menjual menjaga keselamatan di jalan, Minggu (07/05/2023)
Dalam kesempatan tersebut, Kanit Samapta memberikan pesan dan himbauan kepada pedagang cilok agar tidak menjual dengan menggunakan bahan-bahan makanan dari zat-zat yang membahayakan tubuh, antara lain pengawet, pemanis buatan, biar pembeli tidak mudah kena sakit," ujarnya
tambahannya Polisi juga mengajak penjual cilok untuk bersama sama menjaga gangguan kamtibmas apabila pada saat menjual ke tempat lain menemukan orang yang mencurigakan untuk niat jahat segeralah melaporkan ke pihak berwajib biar pelaku kejahatan bisa di tindak lanjuti," Ungkap Kanit samapta
Kapolres Landak AKBP I Nyoman Budi Artawan, S.H, S.I.K, M.M. melalui Kapolsek Kuala Behe Iptu Zulianto, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa ” kegiatan tersebut sudah merupakan tugas dari anggota Polsek Kuala Behe dalam memberikan pelayanan dan rasa aman kepada masyarakat dalam beraktifitas dan juga sebagai sarana untuk memberikan himbauan tentang Kamtibmas “,Ucap Kapolsek.
Sumber : Jtn Media Network
Pewarta : Heri
Editor : Yazid453