-->
BERANDA PENDIDIKAN KESEHATAN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN PERKEBUNAN TENAGA KERJA HUKUM ORGANISASI OLAHRAGA JAWA TIMUR JAWA TIMUR UPDATE JAWA TENGAH JAWA BARAT LINTAS NUSANTARA JAKARTA

Sekda Kab Tolitoli Pimpin Rapat Pansel Terbuka Jabatan Tinggi Pratama

Dilihat 0 kali

 



TOLITOLI

JAWATIMURNEWS.COM - Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli melaksanakan Rapat Panitia Seleksi (Pansel) Terbuka Pengisian Jabatan Tinggi Pratama (Eselon II/b) Lingkup Pemerintah Kabupaten Tolitoli, yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tolitoli Moh. Asrul Bantilan, S.Sos pada Kamis 6/1 di Aula Suwot Pollimpungan Kantor Bupati Tolitoli .

Rapat tersebut dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum Usman Taba, SE, Dr. Abdul Rahman Alatas, SE.,MM dan Panitia Seleksi secara daring Prof. Dr. Ridwan, Dr. Aminudin Kasim dan Rahman Yape.

Pada pelaksanaan seleksi terbuka Jabatan Tinggi Pratama kali ini yaitu tes yang akan dilaksanakan menggunakan teknologi informasi atau menggunakan sistem komputer dan tidak lagi melakukan tes secara manual. 

Ketentuan pengisian Jabatan Tinggi Pratama ini mengacu kepada Undang-Undang ASN Nomor 5 Tahun 2014 dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 13 Tahun 2014 Tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Secara Terbuka di Lingkup Instansi Pemerintah serta rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara terkait pengisian jabatan seleksi terbuka Jabatan Tinggi Pratama di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli yaitu ada 7 (tujuh) jabatan yang mendapatkan rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara yaitu Jabatan Inspektorat Daerah, Dinas Sosial, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Dinas Pemuda dan Olahraga, Badan Penelitian dan Pengembangan, Dinas Perikanan dan Dinas Perindustrian.


Sumber : Jtn Media Network 

Reporter : Amalia Syahrullah

Foto : Faisal

Tim Liputan Bagian Prokopim Setdakab Tolitoli


(Arham/Winarno)

Sumber : JTN Media Network

JTN SUPORT BANK BRI An : PT.JATIM INTIPERKASA GLOBAL MEDIA, No. REK : 006501044064531

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

Previous Post Next Post

Contact Form