||JTN UPDATE|| ◇: Minggu 18 Mei 2025 07:37:45 AM

Medan Operasi Tidak Menjadi Rintangan Untuk Prajurit Bima Sakti Menjaga Kondisi Fisik

Dilihat 1 kali

KEEROM - PAPUA


JAWATINURNEWS.COM

Satgas Pamtas RI-PNG Pos Kotis melaksanakan lari pagi dalam rangka menjaga kondisi fisik, kegiatan dilaksanakan Di Kp.Wonorejo, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Sabtu (11/02/2023).


Dalam kegiatan ini Dansatgas Letkol Inf Ahmad Fauzi memimpin langsung kegiatan yang diawali dengan senam pemanasan dan dilanjutkan dengan lari keliling Kp.Wonorejo dengan jarak kurang lebih 5 kilometer dimulai dari Pos Kotis dan kembali ke Pos Kotis, seluruh Prajurit Bima Sakti yang mengikuti kegiatan ini tampak menunjukkan semangat yang luar biasa.

Hal tersebut ditunjukkan lewat disepanjang rute lari para prajurit menyanyikan lagu-lagu mars TNI dengan riang dan lantang, meskipun cuaca saat itu tampak mendung, hal tersebut tidak mematahkan semangat prajurit bima sakti.



Pelaksanaan lari pagi bersama ini dalam rangka  memelihara kemampuan fisik prajurit agar tetap terjaga, serta agar selalu siap dalam menghadapi tantangan tugas kedepan.


"Kegiatan ini merupakan salah satu pembinaan fisik dan pemeliharaan kesehatan demi mendukung  kesiapan tugas, karena dengan fisik yang kuat serta jiwa yang sehat merupakan modal dasar prajurit dalam pelaksanaan tugas demi pengabdian kepada bangsa dan negara," Ungkap Letkol Inf Ahmad Fauzi.



Setelah seluruhnya finish kembali ke Pos, hidangan extrafooding sudah disiapkan dan seluruh prajurit bima sakti menyantap bubur kacang hijau yang sehat dan nikmat bersama-sama.


Sumber : Jtn Media Network

Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS. (hasna)

Pasang Iklan UMKM Rp.100.000/Tahun Klik Gambar Dibawah


@Redaksi JAWATIMURNEWS
Editor : Zahrudin-Haris-Athallah SND
Sumber : JTN MEDIA NETWORK
BERITA HARI INI
    Previous Post Next Post

    Contact Form

    Rumah Warga Roboh, Koramil 0815/13 Kutorejo dan Warga Gotong Royong Bantu Perbaikan | Marclan Collection Raih Tripadvisor Travelers’ Choice Awards 2025 | AKEN Selenggarakan FGD National Cyber Security Untuk Perkuat Ketahanan Siber Nasional | Blind Box Festival Hadir di Mall of Indonesia | Desa sambiroto malam ini Gelar Musdessus Guna Bentuk Koperasi Merah Putih | Aksi Tanam 2.000 Pohon, Gus Bupati Apresiasi Program CSR PT. SAI | Babinsa Koramil 0815/16 Pacet Bina Kedisiplinan Siswa di MTS The Noor: Wujud Pembentukan Karakter Generasi Muda | Wali Kota Mojokerto Sampaikan Penjelasan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2024 | PPDB SMAN3 Ponorogo Bertepatan Hari Lahirnya Pancasila 1 Juni 2025 | Kapolres Magetan Dukung Penuh Astacita Presiden Prabowo di Desa Sumberdodol | mas tamvan