||JTN UPDATE|| ◇ Kamis 22 Mei 2025 05:09:31 PM

Danramil Nguling Hadiri Rapat Pembentukan Koperasi Merah Putih

Dilihat 0 kali


 

JAWATIMURNEWS.COM 
PASURUAN_JAWA TIMUR|
KAMIS  (1/5/2025) 

Guna mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan ekonomi kerakyatan, Danramil 0819/06 Nguling Lettu Ctp Didik Sarwo Edi menghadiri rapat koordinasi pembentukan Koperasi Merah Putih tahun 2025 yang digelar di Balai Desa Sanganom, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, Kamis (1/5/25). Rapat ini merupakan langkah awal dalam membentuk koperasi yang nantinya diharapkan mampu menjadi penggerak roda ekonomi lokal.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan masyarakat, antara lain Camat Nguling Bapak Mulyohadi SH, MM, perwakilan dari Polsek Nguling Bripka Arif, Kepala Desa Sanganom Bapak Agun Suwito, Pendamping Desa Bapak Samsul, BPD Desa Sanganom Bapak Suwandi, Babinsa Desa Sanganom Serma Edi S, serta perangkat desa, calon pengurus koperasi, dan para undangan lainnya.


Dalam sambutannya, Danramil 0819/06 Nguling Lettu Ctp Didik Sarwo Edi menyampaikan apresiasi atas  pembentukan Koperasi Merah Putih. "Kami dari Koramil sangat mendukung langkah ini. Koperasi merupakan salah satu instrumen penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di tingkat desa. Dengan sinergi antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat, kami yakin koperasi ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata," ujarnya.


Ia juga menambahkan bahwa keberadaan koperasi tidak hanya menjadi wadah ekonomi, tetapi juga bentuk nyata dari semangat gotong royong dan kemandirian masyarakat. Rapat koordinasi ini ditutup dengan diskusi dan pembentukan tim inisiator, yang akan bertugas merancang struktur serta program kerja koperasi ke depan.




@Redaksi JAWATIMURNEWS
Editor : Zahrudin-Haris-Athallah SND
Sumber : JTN MEDIA NETWORK

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss
Previous Post Next Post

Contact Form

KAI Daop 1 Jakarta Salurkan Bantuan TJSL Lebih dari Rp900 Juta hingga Mei 2025 | Kolaborasi Selandia Baru – Indonesia Dorong Gaya Hidup Sehat Lewat “New Zealand Made With Care” Fair | Telkom Indonesia Ajak Pelajar Ciptakan Solusi Berdampak Pada Acara National Student Excellence Challenge 2025 | LAUNCHING SMK Mitra Desa dan Pemberangkatan ke Jepang.Bersamaan Pelepasan dan Pelantikan Paskas Taruna th 2025/2026 | LRT Jabodebek Layani 199.303 Pengguna Pacsa Libur Panjang Waisak | Setelah Pasar Vietnam, AnyMind Group Juga Membawa BONCEPT by TONYMOLY Masuk ke Pasar Indonesia | SATU University Luncurkan Program Minor ke Binus University; Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa Melalui Kolaborasi Pendidikan Nasional | Polres Jember Amankan Belasan Motor Tidak Sesuai Spektek Terlibat Balap Liar | Respon Cepat Dinas PUPR Kab Nganjuk Perbaiki Jalan Desa Sugihwaras | DPRD BERSAMA PEMKAB NGANJUK BAHAS DUA RAPERDA . 2025--2029. | mas tamvan